Dibuka, Beasiswa Chevening-Kominfo 2017
Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (Balitbang SDM) Kementerian Komunikasi dan Informatika melebarkan jaringan kerja sama demi mendukung Program Beasiswa S2 Luar Negeri Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Nota Kesepahaman tentang Beasiswa Chevening-MCIT itu ditandatangani The Foreign and Commonwealth Office United Kingdom dan Kementerian Komunikasi dan Informatika di Ruang Kepala Balitbang SDM, Jakarta, Kamis (25/08/2016) lalu.
Penandatanganan ini turut disaksikan oleh Sekretaris Badan Litbang SDM, Kepala Pusat Pengembangan Literasi dan Profesi SDM Komunikasi dan Kepala Pusat Pengembangan Literasi dan Profesi SDM Informatika.
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Basuki Yusuf Iskandar menyampaikan apresiasi atas kesepakatan ini agar jalinan kerja sama antara Indonesia dengan Chevening tetap terjaga sehingga Indonesia dapat belajar dari negara yang memiliki teknologi lebih baik. "Nota Kesepahaman ini merupakan permulaan kerja sama antara Chevening dan Kementerian Komunikasi dan Informatika. Kerja sama ini diharapkan dapat terus dikembangkan, tidak hanya untuk penyelenggaraan beasiswa Master degree namun juga merambah ke dual degree serta dikembangkan baik secara kuantitas maupun ruang lingkup," paparnya.
Wakil Kepala Misi Kedutaan Inggris, Kedutaan Besar Inggris, Juliet Maric menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang dilakukan. “Kami sangat senang bekerja sama dengan Kemkominfo karena ada kesempatan bagi orang Indonesia untuk melanjutkan studi ke jenjang lebih tinggi di Inggris melalui program master degree di bidang TIK,” katanya dengan bahasa Indonesia yang fasih.
Chevening merupakan program global di Inggris yang ditujukan untuk siapa saja yang memiliki kemampuan excellent yang kelak berpotensi menjadi calon pemimpin di Negara masing-masing. Sejak tahun 1983, Beasiswa Chevening telah membuka kesempatan bagi peserta dari 160 negara untuk menempuh pendidikan di seluruh universitas di Inggris.
Bagi lulusan S1 yang berminat melanjutkan pendidikan S2 di Inggris, pendaftaran Beasiswa ini dibuka sejak tanggal 8 Agustus hingga tanggal 8 November 2016. Informasi lebih rinci mengenai Beasiswa ini dapat diakses dari laman https://tpsdm.kominfo.go.id/beasiswa-ln dan pendaftaran beasiswa dilakukan secara online melalui www.chevening.org . (BLSDM)
0 komentar: